Thursday, April 5, 2012

Sukses Jadi Karyawan Andalan? Ini Kiatnya

detail berita

TERPILIH menjadi karyawan andalan menandakan potensi Anda di kantor patut diperhitungkan. Jika Anda ingin mengisi posisi tersebut, lakukan upaya-upaya ini.
 
Ada cara yang lebih baik untuk mendapatkan promosi daripada “menjilat” atasan Anda. Salah satu upaya yang dapat dilakukan dengan menunjukkan potensi Anda di kantor semaksimal mungkin. Ya, meskipun keputusan untuk memberi promosi ada pada atasan, namun sebenarnya pilihan itu juga ada pada diri Anda sendiri.
 
Ikuti beberapa tip berikut agar promosi jabatan menghampiri Anda, seperti dikutip dari Idiva.
 
Tulus
 
Cobalah menjadi diri sendiri sebisa mungkin, karena hal itu adalah kunci untuk membangun hubungan yang baik dengan kolega dan atasan. Biarkan mereka mengetahui siapa Anda yang sebenarnya.
 
Siap membantu
 
Bantulah teman Anda yang sedang kesulitan menyelesaikan laporan ketika Anda ada waktu. Namun jika tidak bisa, berikan dukungan dan katakan hal-hal yang dapat membuatnya merasa lebih baik.
 
Ciptakan jaringan
 
Cara terbaik dan tercepat untuk menyelesaikan pekerjaan di kantor adalah menciptakan jaringan. Beritahu saat Anda membutuhkan mereka, dan tetap jaga hubungan baik saat Anda tidak butuh.
 
Kerjakan tugas tepat waktu
 
Seberapa berat pekerjaan yang diberikan, selesaikanlah dengan tepat waktu. Jika memang tidak bisa, lebih baik jujur dan beritahu atasan Anda.
 
Bersiap untuk tanggung jawab lebih
 
Jangan meminta untuk diberi tanggung jawab lebih, namun tunjukkan kalau Anda bisa. Datanglah tepat waktu, tawarkan bantuan pada atasan, dan aktiflah saat meeting digelar. Bersiaplah, atasan akan selalu mencari mereka yang “bersinar” di kantor. (ind)
(tty)


Related Posts by Categories

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More